Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » SEJARAH AREMA HARI INI: 3 APRIL

SEJARAH AREMA HARI INI: 3 APRIL


3 April 1976

Eks penyarang Arema, Pacho Rubio berulang tahun yang ke-44. Pemain asli Chile itu mempekuat skuad Singo Edan di musim 1999-2000.


3 April 1993

Kiper Arema musim 2011-2012, Beny Setya Yoewanto berulang tahun yang ke-27. Di usianya yang baru menginjak 19 tahun silam, alumni Akademi Arema dan SAD Uruguay ini dipercaya mengawal gawang Arema sepeninggal Dian Agus Prasetyo yang cedera di laga perdana ISL. Saat ini Beny memperkuat Pelita Bandung Raya di ISL 2014.

3 April 2010

Arema pesta gol 6-1 ke gawang Pelita Jaya dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2009-2010. Si Bengal Noh Alam Shah mencetak hattrick perdananya untuk Arema (menit 15, 42, dan 54). Sementara itu Muhammad Fakhrudin membukukan tambahan dua gol di menit 25 dan 49. Muhammad. Ridhuan tak mau ketinggalan dengan menyumbang satu gol di menit 87. Sedangkan Pelita hanya mampu mencetak satu gol hiburan di menit 74 lewat kaki Esteban Vizccara.

3 April 2016

Arema menjadi juara Piala Bhayangkara 2016 setelah mengalahkan Persib Bandung 2-0 di partai final di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Gol-gol Arema dibuat Raphael Maitimo di menit 59 dan Sunarto 85.

SEJARAH AREMA 3 APRIL 
 
BACK TO SEJARAH AREMA 

0 komen:

AREMA FC