Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » PROFIL : Joko Ribowo

PROFIL : Joko Ribowo

lion 33 JOKO RIBOWO lion
Lahir: Mijen, Demak, 15.03.1989 | Tinggi/Berat Badan: 177 Cm/89 kg

Joko Ribowo didatangkan Arema di awal musim 2018. Awalnya, kiper asal Demak itu diplot sebagai pengganti Kurnia Meiga yang kontraknya tak bisa diperpanjang lantaran sakit yang dideritanya.

Keberadaan Bowo, sapaan akrabnya, mulanya juga sebagai tetua alias kiper paling senior di Arema. Tentu pemilik jersey nomor 33 ini diharapkan bisa menjadi teladan dan panutan bagi para kiper muda Arema seperti Utam Rusdiana, Kartika Ajie, dan kiper Arema U-19, Andriyas Francisco.

Kemampuannya di bawah mistar gawang tak perlu diragukan lagi. Refleks dan kecekatan dalam menghalau bola menjadi andalannya, meski secara postur agak tidak ideal. Satu-satunya kelemahan yang dimilikinya adalah ketenangan, di mana terkadang Bowo membuat blunder yang berbuah gol ke gawangnya.

Sebagai pemain yang dibesarkan di Persema Malang, saudara tua Arema, Bowo sudah pasti tak asing lagi dengan suasana Malang. Tak heran jika ia mengaku krasan tinggal di mes pemain Arema.

Debutnya dilakoni saat membawa Arema menang untuk pertama kalinya di Liga 1 2018 dengan mengalahkan Persipura Jayapura 3-1 (27.04.2018). Sebelumnya, Arema sama sekali belum pernah menang dalam lima laga beruntun.

Saat membela Arema, Bowo sempat mendirikan sebuah Sekolah Sepak Bola (SSB) yang dinamainya Joko Ribowo Footbal Academy (JRFA). Menariknya, kurikulum SSB yang bermarkas di Gabus itu mengadopsi kurikulum dari akademi Real Madrid.

Sayanya, niat manajemen dan tim pelatih Arema mendatangkan Srdan Ostojic, kiper asal Serbia sebagai pesaingnya di jeda paruh musim membuatnya terusik. Bowo pun memutuskan hengkang ke PSIS Semarang pada putaran kedua.


KARIR KLUB:
2010-2013 Persema Malang
2013 Persijap Jepara
2013-2015 Barito Putera
2016-2017 Madura United
2017 Mitra Kukar
2018 Arema (putaran pertama)
2018 PSIS Semarang

KARIR TIMNAS:
-


PRESTASI KLUB:

-

PRESTASI PRIBADI:
-

JOKO RIBOWO 
 
BACK TO LEGENDA DAN MANTAN PEMAIN AREMA 

0 komen:

AREMA FC