Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » SEJARAH AREMA HARI INI: 27 MARET

SEJARAH AREMA HARI INI: 27 MARET


27 Maret 1982

Eks gelandang serang Arema, Esaiah Pello Benson, berulang tahun yang ke-38. Pemain asal Liberia itu gabung Arema dibawa oleh pelatih Bambang Nurdiansyah dari Persita Tangerang di awal musim 2008-2009. Pemain dengan penampilan rambut nyentrik itu hanya separuh musim berkostum Arema karena di putaran kedua hijrah ke Persitara Jakarta Utara.

27 Maret 2009

Aremania mulai menggelar penggalangan dana untuk mendiang legenda Arema, Setyo Budiarto yang kala itu menderita tumor ganas. Gelandang elegan Arema era 1998 hingga 2002 itu akhirnya meninggal dunia pada 25.04.2009 pukul 07.00 WIB di RSSA Malang.

27 Maret 2010

200 Aremania yang mewakili 25 korwil di Malang Raya menggelar deklarasi damai bertajuk "Damai Bumi Arema Sepanjang Masa" untuk mengawal Kongres Sepakbola Nasional 30-31 Maret 2010 di Malang.

27 Maret 2011

Arema ditahan imbang 1-1 oleh Sriwijaya FC di putaran kedua Indonesia Super League (ISL) 2010-2011. Singo Edan yang kala itu diarsiteki oleh mendiang Miroslav Janu sempat unggul terlebih dahulu melalui sepakan TA Musafri di menit 34. Sayangnya di babak kedua, tepatnya menit 64, gawang Kurnia Meiga bobol oleh gol Budi Sudarsono yang menyamakan kedudukan 1-1 dan bertahan hingga 45 menit kedua usai.

27 Maret 2013

Seharusnya Arema melakoni partai tandang ke Bandung melawan Persib dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2012-2013. Namun karena ada agenda tim nasional melawan Arab Saudi di ajang Pra-Piala Asia 2015 (23/03), lag tersebut dimundurkan sebulan lebih menjadi 3 Mei 2013. Laga tersebut sejatinya sudah tertunda dan seharusnya dihelat pada 17 Maret 2013. Arema sempat menderita kerugian sekitar Rp.200 juta akibat penundaan pertama lantaran pemberitahuan penundaan jadwal terlambat, ketika skuat Arema sudah kadung berangkat ke Bandung.

27 Maret 2014

Untuk pertama kalinya, Komisaris PT Pelita Jaya Cronus, Nirwan Darmawan Bakrie selaku pengelola Arema datang langsung meninjau perkembangan Arema di Malang. NDB turut menyaksikan laga ujicoba segitiga Arema-Persikoba batu-Persekam Metro FC di Stadion Gajayana Malang.

27 Maret 2016

Arema bermain imbang 0-0 dengan Persipura Jayapura di ajang Piala Bhayangkara 2016.

SEJARAH AREMA 27 MARET 
 
BACK TO SEJARAH AREMA 

0 komen:

AREMA FC