Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » SEJARAH AREMA HARI INI: 9 MARET

SEJARAH AREMA HARI INI: 9 MARET


9 MARET 1970

Eks gelandang Arema era Galatama, Mahmudiana berulang tahun yang ke-50. Pemain asli Dampit, Kabupaten Malang ini tercatat bergabung dengan skuat Singo Edan di musim 1989-1996 dan 1998-1999. Pada musim 1989-1990, Mahmud sempat bergabung dengan skuat Tim Nasional Indonesia.

9 MARET 1976

Eks gelandang Arema, Landry Poulangoye Mayelet. Pemain asal Gabon itu memperkuat Arema di ISL 2009-2010, tapi hanya pada putaran pertama, sehingga tak sampai ikut mengangkat trofi juara di musim tersebut.

9 MARET 2004

Gol tunggal I Putu Gede di menit 15 membawa kemenangan tipis 1-0 bagi Arema atas tuan rumah Barito Putera di lanjutan Divisi I Liga Pertamina 2004.

9 MARET 2010

Derby Malang antara Persema vs Arema dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2009-2010 berakhir dengan skor 3-1 untuk Singo Edan. Gol Siswanto di menit 15 sempat membuat Arema tertinggal sebelum akhirnya membalas tiga gol lewat Esteban Guillen menit 33, Roman Chmelo menit 57, dan Muhammad Ridhuan menit 77.

9 MARET 2016

Arema gagal di babak semifinal Piala Gubernur Kalimantan Timur 2016 yang digelar dengan sistem trofeo. Pada 45 menit pertama, Persiba Balikpapan bermain imbang 1-1 dengan Madura United. Sementara, 45 menit kedua, Arema mengalahkan Persiba 1-0 lewat gol Dendi Santoso di menit 33. Lalu, pada 45 menit ketiga, Arema hanya bermain imbang 0-0 dengan Madura United. Laga dilanjutkan adu penalti, di mana MU menang 4-1 dan memastikan lolos ke final.

9 MARET 2019

Secara mengejutkan, Arema kalah di Malang dari Persela Lamongan 0-1 pada babak penyisihan grup Piala Presiden 2019. Gol semata wayang Persela dicetak Brandao di menit 41.

SEJARAH AREMA 9 MARET 
 
BACK TO SEJARAH AREMA 

0 komen:

AREMA FC