11 SAMSUL ARIF
Lahir: Bojonegoro, 14.01.1985 | Tinggi/Berat Badan: 166 Cm/59 kg
Lahir: Bojonegoro, 14.01.1985 | Tinggi/Berat Badan: 166 Cm/59 kg
Samsul Arif merupakan pemain yang memiliki spesialisasi dribling yang menawan. Gocekannya melewati pertahanan lawan sering berbuah gol. Maka tak heran jika awal musim 2014 keinginannya berjersey Arema diwujudkan manajemen dengan merekrutnya dari Persela.
Sebelum bergabung dengan Arema, Samsul adalah "musuh besar" para Aremania. Hal ini dikarenakan gol-gol indahnya sering bersarang di gawang Arema. Namun seiring berjalannya waktu, Samsul mulai menemukan jalannya bersama Arema dan perlahan predikat idola Aremania mulai tersemat di dadanya.
Debut resminya dilakoni kala Arema menang 4-1 atas Persijap Jepara di ISL 2014 (03.02.2014). Dalam laga tersebut, Samsul juga melesakkan gol perdananya untuk Arema.
Samsul melakukan debutnya untuk Timnas Indonesia pada 15 November 2011 di partai Kualifikasi Piala Dunia 2014 melawan Iran. Saat ini Samsul masih tercatat sebagai anggota skuat Timnas senior Indonesia.
Meski lebih sering turun dari bench pemain cadangan, Samsul menjelma sebagai bomber lokal tersubur di Arema dan ISL 2014 dengan torehan 16 golnya. Tak hanya itu, sejumlah rekor juga dipecahkannya.
Sepeninggal Beto Goncalves yang hengkang ke Liga Malaysia, Samsul mewarisi nomor kostum 9 yang dipakainya mulai musim 2015 ini. Nomor itu lebih akrab dengan karir sepakbola Samsul sejak di Persibo maupun Persela.
KARIR KLUB:
2005-2009 Persibo Bojonegoro
2009-2010 Persela Lamongan
2010-2012 Persibo Bojonegoro
2012-2013 Persela Lamongan
2013-2015 Arema
KARIR TIMNAS:
2006 Indonesia U-21
2007 Indonesia U-23
2011 Indonesia
PRESTASI KLUB:
Juara Liga Indonesia Divisi I 2007 (Persibo Bojonegoro)
Juara Piala Indonesia 2012 (Persibo Bojonegoro)
Juara Piala Gubernur Jatim 2012 (Persela Lamongan)
Juara Piala Gubernur Jatim 2013 (Arema)
Juara Trofeo Persija Cup 2013 (Arema)
Juara Trofeo Persija Cup 2015 (Arema)
Juara SCM Cup 2015 (Arema)
Juara Inter Island Cup 2015 (Arema)
Juara Bali Island Cup 2015 (Arema)
PRESTASI PRIBADI:
Top Skorer Piala Indonesia 2009 (Persibo Bojonegoro)
SAMSUL ARIF MUNIP
BACK TO LEGENDA DAN MANTAN PEMAIN AREMA
BACK TO LEGENDA DAN MANTAN PEMAIN AREMA
0 komen:
Post a Comment