Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » PROFIL : Purwaka Yudhi Pratomo

PROFIL : Purwaka Yudhi Pratomo

lion 22 PURWAKA YUDHI PRATOMO lion
Lahir: Bandar Lampung, 11.04.1984 | Tinggi/Berat Badan: 169 Cm/67 kg

Purwaka Yudhi adalah sosok batu karang di lini belakang Arema. Dari sisi postur dia memang tak terlalu tinggi menjulang, namun kecekatannya dalam mengintersep bola tak perlu diragukan. Jika kalah dalam duel udara, jangan harap bola bisa lewat di kakinya.

Dia adalah salah satu anggota timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2007 Thailand. Dia bisa juga menempati posisi sebagai gelandang bertahan.

Kala Arema menjamu Semen Padang di babak 8 besar ISL 2014, 04.10.2014 catatan baiknya tidak pernah dikartu kuning terhenti. Purwaka diganjar kartu kuning oleh wasit Suharto di menit 14' dalam laga yang berakhir untuk kemenangan Arema 2-1 itu.

Sempat dicap penghianat bersama Samsul Arif lantaran menyebrang ke Persib Bandung yang dikenal sebagai rival Arema pada musim 2016. Namun, pada awal musim 2018, Purwaka pulang kembali ke Malang untuk memperkuat Arema.


KARIR KLUB:
2005 Petrokimia Putra
2006-2008 Deltras Sidoarjo
2008 (6 bulan) Persekabpas Pasuruan
2008-2009 Deltras Sidoarjo
2009-2011 Arema Indonesia
2011-2012 Deltras Sidoarjo
2012-2015 Arema
2016 Persib Bandung
2018 Arema

KARIR TIMNAS:
2006-2007 Indonesia U-23
2007 Indonesia


PRESTASI KLUB:
Juara ISL 2009-2010 (Arema Indonesia)
Juara Menpora Cup 2013 (Arema)
Juara Piala Gubernur Jatim 2013 (Arema)
Juara Trofeo Persija Cup 2013 (Arema)
Juara Trofeo Persija Cup 2015 (Arema)
Juara SCM Cup 2015 (Arema)
Juara Inter Island Cup 2015 (Arema)
Juara Bali Island Cup 2015 (Arema)

PRESTASI PRIBADI:
-

PURWAKA YUDHI PRATOMO 
 
BACK TO LEGENDA DAN MANTAN PEMAIN AREMA 

0 komen:

AREMA FC