21 September 1993
Penyerang sayap Arema, Riky Kayame berulang tahun yang ke-26. Pemain asal Papua itu didatangkan Arema di musim 2019. Gelar Piala Presiden 2019 dipersembahkannya.
21 September 2005
Laga pamungkas Arema di fase grup babak delapan besar Liga Djarum Indonesia 2005 wilayah timur berakhir dengan kekalahan dari Persik Kediri. Skuat Singo Edan menyerah dua gol tanpa balas dari tim berjuluk Macan Putih itu di Stadion Mandala Jayapura. Berta Yuwana membuka keunggulan di menit 14' sebelum digandakan oleh bomber andalan Persik Cristian Gonzales di menit 60'. Kekalahan kedua tersebut menempatkan Arema sebagai juru kunci dengan koleksi satu poin. Menariknya, di fase tersebut Arema tak pernah menuai kemenangan dan gagal mencetak satu gol pun.
21 September 2013
Arema mengawali keikutsertaannya di turnamen Piala Menpora 2013 dengan kemenangan atas tim asal Filipina, Loyola Meralco Sparks. Menjamu klub yang diperkuat mayoritas pemain tim nasional Filipina tersebut skuat Singo Edan hanya mampu menang 1-0. Beto Goncalves menjadi pahlawan bagi Arema di Stadion Kanjuruhan Malang dengan gol semata wayangnya.
SEJARAH AREMA 21 SEPTEMBER
BACK TO SEJARAH AREMA
BACK TO SEJARAH AREMA
0 komen:
Post a Comment