Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » PROFIL : Hendro Siswanto

PROFIL : Hendro Siswanto

lion 12 HENDRO SISWANTO lion
Lahir: Tuban, 12.03.1990 | Tinggi/Berat Badan: 172 Cm/63 kg

Hendro Siswanto tipe gelandang yang mobile di lini tengah. Kakinya tak pernah lelah bergerak mengejar dan merebut bola. Kemampuannya bertahan juga tak kalah, sehingga pada musim 2012-2013 lalu Hendro ditempatkan sebagai bek sayap di saat Arema kehabisan stok bek kanan.
Pada SEA Games 2011, Hendro memperkuat Timnas U-23 Indonesia. Medali perak dipersembahkannya untuk bumi Pertiwi. Sayang prestasi tersebut tak berlanjut di SEA Games 2013. Dia dipulangkan lantaran tak lolos seleksi Timnas U-23.

Debut resmi perdananya bersama Arema diukir saat timnya kalah 2-1 dari Persipura (17.04.2012) di ajang ISL 2011-2012. Sedangkan gol perdananya untuk Arema dicatatkan saat menggebuk Persiwa Wamena 5-0 (18.05.2013) di musim 2012-2013.

Setelah sempat beralih menggunakan nomor punggung 17 di musim 2014 lalu, Hendsis, begitu ia akrab disapa, kembali mengenakan jersey bernomor 12 sejak musim 2015.

Pada musim 2011-2012, sebelum didatangkan ke Arema yang kala itu main di ISL pada putaran pertama, Hendro masih bermain di Arema yang berkompetisi di IPL. Baru pada putaran kedua ia menyeberang bersama sejumlah pemain lainnya.

Pemain asli Tuban ini telah menikah pada 25.05.2014 dengan wanita cantik bernama Adirsti Dyah.


KARIR KLUB:
2005 SSB Tuban
2007 Persida Sidoarjo
2008 Persepam Pamekasan
2008-2009 PSIS Semarang
2009-2010 Persiba Balikpapan
2010-2011 Persela Lamongan
2011-sekarang Arema

KARIR TIMNAS:
2007 Indonesia U-19
2008 Indonesia U-21
2009-2013 Indonesia U-23


PRESTASI KLUB:
Juara Menpora Cup 2013 (Arema)
Juara Piala Gubernur Jatim 2013 (Arema)
Juara Trofeo Persija Cup 2013 (Arema)
Juara Trofeo Persija Cup 2015 (Arema)
Juara SCM Cup 2015 (Arema)
Juara Inter Island Cup 2015 (Arema)
Juara Bali Island Cup 2015 (Arema)
Juara Sunrise of Java Cup 2015 (Arema)
Juara Piala Bhayangkara 2016 (Arema)
Juara Bali Island Cup 2016 (Arema)
Juara Trofeo Bhayangkara Cup 2017 (Arema)
Juara Piala Presiden 2017 (Arema)
Juara Piala Presiden 2019 (Arema)

PRESTASI TIMNAS:
Medali Perak SEA Games 2011

HENDRO SISWANTO 
 
BACK TO SKUAD AREMA 2019 

0 komen:

AREMA FC