Arema dan Aremania, Singo Edan dari Stadion Kanjuruhan Malang, Loyalitas Tanpa Batas dalam Salam Satu Jiwa Aremania Aremanita.

Legenda Arema


Kuli Tinta Arema


Kisah Aremanita

Topics :
Home » » SEJARAH AREMA HARI INI: 1 APRIL

SEJARAH AREMA HARI INI: 1 APRIL


1 April 2006

Semen Padang sukses ditaklukkan oleh Arema dengan skor 2-1 dalam lanjutan Liga Indonesia 2006. Gol Franco Hita menit 16 sempat disamakan oleh Matias Santiago menit 31 sebelum akhhirnya Aris Budi Prasetyo mencetak gol kemenangan bagi Arema di menit 46.

1 April 2007

Persekabpas Pasuruan yang kala itu tengah jaya-jayanya di Divisi Utama Liga Indonesia 2007-2008 tak berkutik menghadapi Arema di kandang singa. Arema mampu menang tipis 2-1 lewat gol-gol Ellie Aiboy menit 7 dan Patricio Morales menit 23 yang hanya mampu dibalas oleh satu gol Bessala Barthellemy menit 40.

1 April 2011

Arema menang telak 2-0 atas Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan Malang dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2010-2011. Noh Alam Shah menjadi pahlawan kemenangan Arema dengan dua golnya di menit 42 dan 82.

1 April 2014

Secara dramatis Arema menang 3-2 atas Maziya S&Rc di matchday keempat Grup F AFC Cup 2014. Dua gol Arema oleh Cristian Gonzales di menit 24 dan Gustavo Lopez menit 25 sukses disamakan oleh Maziya melalui gol Ali Amdhaan menit 62 dan Abdulla Ibrahim menit 64. Gol kedua El Loco di menit penghabisan babak kedua membuyarkan impian Maziya uuntuk pulang membawa poin dari lawatannya ke Malang.

SEJARAH AREMA 1 APRIL 
 
BACK TO SEJARAH AREMA 

0 komen:

AREMA FC